Boba Nutrijel.
Kamu dapat harus Boba Nutrijel menggunakan 5 bahan dan 11
Langkah. Inilah cara kamu mencapai itu.
Bahan-Bahan Boba Nutrijel
- Siapkan 10 sdm , Tepung Tapioka.
- Siapkan 120 ml , Air hangat (1 gelas kecil).
- Siapkan 1 sachet , Nutrijel coklat.
- Siapkan 30 Gram , Gula merah.
- Siapkan 30 ml , Air.
Langkah-langkah pembuatan Boba Nutrijel
- Siapkan Alat dan Bahan-Bahan untuk membuat boba nutrijel.
- Ayak tepung tapioka dan nutrijel hingga halus dan tidak ada yang bergrinjil/menggumpal.
- Setelah di ayak kocok tepung tapioka dan nutrijel yang sudah diayak tadi hingga tercampur rata.
- Setelah Tercampur rata lalu tambahkan air hangat sedikit demi sedikit sambil di kocok bersama tepung tapioka dan nutrijel hingga menjadi adonan.
- Setelah adonan jadi,lalu uleni adonan hingga tercampur rata dan bertekstur halus,lembut,dan tidak lengket.
- Setelah adonan di uleni,lalu bentuk adonan menjadi bentuk bulat hingga habis (jangan terlalu besar,soalnya nanti masih bisa mengembang).
- Rebus Boba dalam air mendidih selama kurang lebih 15 menit hingga boba matang dan mengapung.
- Setelah Boba matang,lalu angkat dan tiriskan.
- Masukan 30 ml air ke dalam panci lalu didihkan,setelah air mendidih rebus gula merah hingga mencair.
- Setelah gula merah mencair,masukan boba yang di tiriskan,lalu masak boba hingga mengental dan agak lengket.
- Setelah Matang Lalu dinginkan,setelah dingin letakan boba dalam mangkuk kecil,Boba siap untuk di sajikan.(bisa di sajikan bersama susu atau thai tea dingin),selamat mencoba..